Perhatikan gambar di atas!
Sebutkan nama profesi yang terdapat dalam gambar tersebut. Jelaskan tugas masing-masing profesi tersebut! Adakah salah satu dari profesi itu yang menjadi cita-citamu? Mengapa?
Ceritakanlah pendapatmu kepada teman sebangkumu!
Jawab :
1. Astronot
Astronot merupakan sebutan untuk orang yang sudah memenuhi pelatihan penerbangan antariksa untuk memimpin, menerbangkan, atau jadi awak pesawat antariksa.
2. Dokter
Sama seperti halnya profesi guru, dokter merupakan profesi yang paling banyak dicita-citakan oleh anak-anak. Tugas seorang dokter tidak hanya membantu pasien sembuh dari penyakitnya, namun juga tempat konsultasi, serta mendiagnosis sebuah penyakit. Pekerjaan dokter menanggung risiko cukup tinggi.
3. Guru
Menjadi seorang guru sering dilontarkan oleh anak-anak jika menjawab apa yang menjadi cita-cita mereka. Guru merupakan salah satu profesi yang dianggap mulia oleh banyak orang karena membantu dalam bidang pendidikan masyarakat di seluruh dunia. Meski demikian, ada juga risiko yang harus dihadapi seorang guru.
4. Arsitek
Arsitek adalah salah satu profesi yang menggabungkan unsur seni dan teknik. Jadi, arsitektur tidak melulu soal seni dan estetika, tetapi juga teknik membangunnya.Arsitek harus menguasai desain dan konstruksi bangunan yang mayoritas terkait dengan tempat tinggal. ugas utama dari seorang arsitek adalah merancang dan mendesain sebuah bangunan.
Bangunan yang dimaksud bisa berupa rumah, apartemen, gedung, hingga taman kota sekalipun.
5. Polisi
Tidak hanya tentara yang ikut menjaga keamanan negara, salah satu aparatur negara yaitu polisi ikut andil di dalamnya. Tugas polisi tidak kalah sulit dibandingkan para tentara. Mereka harus menangani masalah yang ada di sekitar masyarakat, menangkap penjahat, pengedar narkoba, mengayomi serta menjaga ketertiban yang terjadi dilingkungan. Tidak sedikit juga polisi yang kehilangan nyawa mereka saat sedang bertugas.
Cita-citaku ingin menjadi .... (isi sendiri)
Karena ...... (isi sendiri)
kembali ke Materi : Kelas 4 Tema 6 Subtema 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar